Adalah sebuah cara mengerikan dalam memulai hari - Anda
Menekan tombol power pada komputer Anda dan tidak ada tanda-tanda sebuah
kehidupan. Bahkan ada beberapa problem komputer yang lebih membuat stress daripada problem komputer
yang tidak mau menyala.
Ada berbagai macam sebab kenapa komputer tidak mau menyala
dan seringkali sangat sedikit sekali petunjuk tentang apa yang mungkin menjadi
masalahnya. Satu-satunya gejala biasanya hanyalah sebuah fakta sederhana bahwa
"tidak ada yang berhasil" untuk menyalakannya.
Tambahkan sebuah fakta akan penyebab komputer Anda tidak mau
menyala bisa jadi terjadi akibat rusaknya komponen mahal seperti motherboard
atau processor.
Jangan takut karena tidak mungkin semua komponennya rusak!
Inilah hal-hal yang perlu Anda lakukan :
1. Baca Langkah 1 di bawah(itu akan membuat Anda merasa
lebih baik)
2. Pilih panduan tips terbaik(Langkah 2 sampai 9)
berdasarkan pada bagaimana gejala problem pada komputer Anda atau langkah 10
jika komputer Anda berhenti pada satu titik dengan sebuah pesan error.
Catatan: Panduan tips di bawah ini berlaku untuk semua
perangkat PC. Dengan kata lain, ini semua akan membantu jika PC atau laptop
Anda tidak mau menyala, atau bahkan membantu problem gadget tablet Anda yang juga tak mau
menyala. Saya akan menyebutkan sedikit perbedaannya pada setiap perangkat
nanti.
Dan juga, semua dapat dipraktekkan tak peduli pada OS yang
Anda install di harddisk, tak masalah sistem operasi yang Anda pakai Windows 8,
Windows 7, Windows Vista dan Windows XP. Langkah 1 sampai 5 bahkan berlaku untuk sistem
operasi PC lain seperti Linux.
1. Jangan Panik! Data Anda mungkin aman
Ketika berhadapan dengan komputer yang tidak mau menyala kebanyakan
orang cenderung panik, khawatir bahwa semua data pada PC mereka hilang
selamanya.
Memang benar bahwa alasan paling umum komputer tidak menyala
karena hardware telah gagal atau rusak tetapi hardware itu biasanya bukan
harddisk, bagian dari komputer Anda yang menyimpan semua file Anda.
Dengan kata lain, musik, dokumen, email, dan video yang
mungkin aman - hanya tidak dapat diakses pada saat ini.
Jadi ambillah napas dalam-dalam dan cobalah untuk tetap
santai. Ada kesempatan baik dimana Anda akan paham mengapa komputer Anda tidak
mau menyala dan kemudian memperbaikinya sehingga komputer Anda berjalan normal
kembali seperti sediakala.
2. Komputer Menunjukkan tak ada tanda-tanda Power supply
menyala
Coba langkah-langkah ini jika komputer Anda mau menyala dan
tidak menunjukkan tanda-tanda sama sekali menerima asupan dari power supply -
tidak ada kipas yang berputar dan tidak ada lampu indikator menyala di laptop atau tablet,
atau di depan casing komputer jika Anda menggunakan desktop pc.
Penting: Anda mungkin tidak melihat lampu indikator di
bagian belakang PC desktop Anda tergantung pada jenis power supply yang Anda
miliki dan mungkin power supply inilah penyebab pasti masalah komputer Anda. Ini berlaku
pula untuk adaptor daya yang digunakan pada tablet atau laptop.
Cara Memperbaiki Komputer Yang Tidak ada Tanda-tanda powerMenyala
Catatan : Jangan mengkhawatirkan kondisi monitor, dengan
asumsi Anda menggunakan PC dekstop atau layar eksternal. Jika komputer tidak
menyala karena power supply yang bermasalah wajarlah jika monitor tidak menampilkan gambar
apapun pada layarnya. lampu indikator monitor biasanya berubah berwarna kuning
jika komputer berhenti mengirim informasi kepada monitor.
3. Power Komputer Menyala Sebentar dan Kemudian Mati Lagi
Ikuti langkah-langkah ini jika ketika Anda menghidupkan
komputer Anda, sebentar kemudian mati lagi.
Anda mungkin akan mendengar kipas di dalam komputer Anda
menyala, melihat beberapa atau semua lampu indikator komputer Anda menyala atau
berkedip, dan sebentar kemudian mati lagi.
Cara Memperbaiki Komputer yang Menyala sebentar lalu Mati lagi
Anda tidak akan melihat apa-apa di layar dan Anda mungkin
mendengar atau tidak mendengar tanda bunyi bip dari komputer sebelum mati lagi
dengan sendirinya. Dalam kondisi ini jangan khawatirkan dahulu tentang monitor Anda.
4. Komputer Menyala Tetapi Layar Tak Menampilkan Apapun
Jika komputer Anda tampak menerima asupan power setelah
menyalakannya tetapi Anda tidak melihat apa-apa di layar, cobalah panduan
langkah-langkah solusi berikut ini.
Dalam situasi ini, lampu indikator power tetap menyala, Anda
mungkin akan mendengar suara kipas di dalam komputer Anda berputar, dan Anda
mungkin atau mungkin tidak mendengar satu atau lebih bunyi beep yang berasal dari
komputer.
Cara Memperbaiki Komputer yang Menyala Namun Tak Tampil Apapun Di Layar
Situasi ini mungkin adalah hal yang paling umum dalam
pengalaman saya menghadapi problem komputer yang tidak menyala. Sayangnya itu
merupakan salah satu problemkomputer yang paling sulit untuk dipecahkan.
5. Komputer Hang atau Restart Terus menerus Selama Proses POST(Power
On Self Test)
Gunakan panduan ini dalam kondisi komputer Anda menyala,
menunjukkan setidaknya sesuatu di layar, tetapi kemudian berhenti, membeku,
atau reboot berulang-ulang selama Power On Self Test (POST).
POST pada komputer Anda mungkin terjadi di latar belakang,
di belakang logo pabrikan motherboard komputer Anda, atau Anda dapat dengan
jelas melihat hasil tes hang atau pesan lain di layar.
Cara Memperbaiki Komputer yang Hang atau Restart Terus
Menerus selama POST
Penting: Jangan gunakan langkah panduan ini jika Anda
mengalami masalah selama sistem operasi loading, yang terjadi setelah Power On
Self Test selesai. Masalah problem sistem operasi yeng berkaitan dengan itu dimulai pada
langkah no.6
6. Windows Mulai loading Tapi Berhenti(hang) atau Restart Dengan Kondisi Bluescreen(BSOD)
Jika komputer Anda mulai loading Windows tetapi kemudian
berhenti/hang dan menampilkan pesan layar biru maka cobalah langkah-langkah
berikut ini. Anda mungkin melihat atau mungkin tidak melihat layar Windows tampil sebelum
layar biru muncul.
Jenis kesalahan ini sering disebut hang tetapi lebih sering
disebut sebagai Blue Screen of Death atau BSOD. Menerima kesalahan BSOD adalah
alasan umum mengapa komputer tidak menyala.
Cara Memperbaiki BSOD (Blue Screen Of Death)
Penting: Pilih panduan mengatasi masalah ini jika layar
sekilas menampilkan pesan BSOD lalu komputer restart kembali tanpa memberikan
Anda waktu untuk membaca apa yang tertulis.
7. Windows Mulai Loading Tapi Berhenti(hang) atau Restart
namun Tanpa Pesan Kesalahan
Cobalah langkah-langkah ini ketika komputer Anda menyala,
mulai loading Windows, tapi kemudian membeku atau hang, berhenti, atau reboot
berulang-ulang tanpa menghasilkan pesan kesalahan apapun.
Penting: Jika Anda menduga bahwa Power On Self Test mungkin
masih berlangsung dan bahwa Windows belum mulai booting, panduan mengatasi
masalah yang kami sarankan mungkin adalah langkah ke 5 di atas. Perbedaan problem ini
memang tipis sekali dan kadang-kadang sulit untuk dikatakan.
Cara Memperbaiki Komputer yang Hang dan Restart Saat Mulai
Startup Windows
Catatan: Jika komputer Anda tidak menyala dan Anda melihat
layar biru sekilas atau hang pada layar, Anda mengalami Blue Screen of Death
dan harus menggunakan panduan mengatasi masalah No. 6 di atas.
8. Windows Berulang kali Kembali ke seting Startup atau
ABO(Advanced Boot Options)
Gunakan panduan ini ketika yang nampak pada komputer hanya
pengaturan Startup (Windows 8 - lihat gambar) atau Advanced Boot Options
(Windows 7 / Vista / XP) muncul pada layar setiap kali Anda me-restart komputer dan tidak
ada satupun pilihan satrtup Windows bekerja.
Dalam situasi ini, tidak peduli pilihan startup manapun yang
Anda pilih, komputer Anda akhirnya berhenti, membeku, atau restart sendiri,
setelah itu Anda menemukan diri Anda segera kembali pada pilihan menu Startup Settings
atau Advanced Boot Options. begitu terjadi berulang-ulang.
Cara Memperbaiki Komputer yang selalu berhenti/Hang saat
Menu Startup atau ABO
9. Windows Berhenti atau Reboot Setelah Layar Login
Coba panduan tips ini ketika komputer Anda menyala, Windows
menunjukkan layar login, tapi kemudian membeku, berhenti, atau reboot berulang
dipilihan login.
Cara Memperbaiki Komputer yang Berhenti/Hang atau Restart pada saat Windows login
Gejala hang dan restart mungkin terjadi pada layar login windows, padahal tulisan welcome sudah muncul atau pada saat-saat windows sudah loading penuh.
10. Komputer Tidak Mau Menyala Dengan Sebuah Pesan Kesalahan
Jika komputer Anda menyala tapi kemudian berhenti atau
membeku pada setiap titik, kemudian menunjukkan sebuah pesan kesalahan, maka
gunakanlah panduan ini untuk mengatasi masalah tersebut
Cara Memperbaiki Komputer yang Tidak Mau Menyala Saat Startup dengan Sebuah Pesan Error
Pesan error mungkin saja muncul pada setiap tahap selama proses boot komputer Anda, termasuk selama POST, setiap loading Windows, atau mungkin sudah proses masuk menu di desktop Anda.
(Catatan : beberapa sub artikel masih dalam proses, so stay tune for the next update)
EmoticonEmoticon