Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

3:23 PM
Genre: Action Adventure Open World, Tanggal Rilis: Mei 2004, Developer: Luxoflux, Publisher: Activision, Mode: Single player
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

From Console To PC

Satu lagi game asal console di-port untuk format PC. Di format console, dikabarkan True Crime mencetak penjualan yang cukup memuaskan bagi Activison. Makanya akhirnya mereka merilis versi PC-nya dengan harapan game ini akan menambah pundi-pundi keuntungan mereka.
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

Los Angeles di Komputer Kita

True Crime menawarkan replika kota L.A. dalam gamenya. Menurut developer-nya, seluruh jalan utama dan bangunan-bangunan landmark (unik) yang ada di dunia nyata di L.A. juga terdapat dalam game ini. Mungkin kamu yang ingin jalan-jalan ke L.A. bisa jalan-jalan dalam game ini agar nanti tidak kesasar di sana, hehe.
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

Kamu akan berperan sebagai detektif Nick Kang. kamu akan mendapatkan mobil dinas sendiri dan dapat berkelana dengan bebas di kota L.A. Tetapi jangan heran kalau tingkat kejahatan di L.A. sangat tinggi, atau setidaknya begitu yang terlihat dalam game ini. Sedah menjadi tugasmu untuk menyelesaikan perkara-perkara kriminal yang kamu temui selama perjalananmu di kota. Nah di sinilah konsep open ended action adventure milik True Crime. Dengan adanya crime generator, akan dibuat beberapa kasus random setiap periode waktu tertentu. kamu dapat mengambil perkara itu atau mengacuhkannya. Tentu saja menyelesaikan perkara-perkara kriminal adalah salah satu cara untuk maju dalam game ini. Semakin banyak perkara kriminal yang berhasil kamu selesaikan, maka cerita akan berkembang sesuai progressmu.
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

Tentu saja pemain diberi kebebasan bagaimana menghadapi para pelanggar hukum itu. Berbagai jenis combat disediakan, dari pertarungan tangan kosong (kung fu), kejar-mengejar dengan atau tanpa kendaraan, hingga tembak-menembak. Yang paling disukai pasti menembak jatuh para penjahat ala Dirty Harry. Selain lebih keren dan asyik, tentu saja siapa sih yang mau repot melumpuhkan penjahat bila bisa menembaknya. Sayangnya, kamu akan mendapatkan karma yang buruk bila kamu terlalu sering menggunakan kekerasan dalam menyelesaikan misimu. Karma yang buruk akan berakibat ke misi-misi utama yang diterima, sikap polisi lain, dan reaksi penduduk. Bila karma-mu terlalu buruk alias terlalu brutal, maka polisi akan menganggapmu sebagai musuh dan mengirim tim khusus SWAT untuk melumpuhkanmu.
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

Bermain sebagai polisi baik cukup melelahkan tetapi hasilnya rewarding. True Crime menawarkan beberapa alternatif ending tergantung caramu menyelesaikan misi-misi yang diterima. Dan bermain sebagai good cop akan memberikan ending terbaik. 
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

Where Are You, Nick

Sebagai sebuah game tranlasi dari console, grafisnya benar-benar menunjukkan hal itu. Peningkatan untuk versi PC tergolong sedikit dan tidak signifikan. Malah pada banyak misi, terlihat jelas grafis yang sederhana poligonnya dan efek-efek lingkungan yang minim. 
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

Yang pasti sudut pandang kameranya benar-benar menjengkelkan. Dalam banyak pertarungan di dekat bangunan atau indoor, karaktermu akan tertutup oleh tembok dan kamera biasanya gagal menampilkan karaktermu. Akhirnya kamu akan lebih sering asal-asalan memukul atau menembak. Sudut pandang kamera ini bergerak secara otomatis dan tidak bisa diatur-atur.

Efek suaranya biasa-biasa saja. Umpatan dan celetukan jagoanmu dan karakter-karakter lainnya cukup bervariasi meski ada beberapa yang kedengarannya jayus. Tetapi yang paling menarik di sini bahwa True Crime berani menggaji para aktor kelas berat Hollywood untuk menyumbangkan suara mereka bagi beberapa karakter dalam game ini. Christoper Walken, Gary Oldman, dan Michael Madsen adalah beberapa nama besar dalam voice-cast game ini. yang paling terasa adalah suara Walken yang benar-benar khas dan terdengar bergaya sekali dalam 24/7 training centre. Selain itu Russell Wong juga dikontrak untuk memerankan suara Nick Kang.
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan

Kesimpulan

Sebagai sebuah game port, game ini tidaklah jelek. Tetapi kontrolnya cenderung mengikuti kontrol gamepad pada console dan mengabaikan masalah ini dalam format keyboard PC. bagaimana bisa menjalankan gerakan-gerakan fighting dengan lancar bila kombo-kombonya termasuk menggerakkan setengah lingkaran dan berbagai "gerakan" khusus ala game fighting di console atau arcade? Bila kamu kurang beruntung dan tidak mempunyai gamepad, tak apa-apa, menggunakan keyboard juga pasti bisa terbiasa meski cukup lama, hehe.
Review True Crime: Street of L.A. Versi PC, GTA San Andreas Versi Pemberantas Kejahatan
True Crime: New York City, sekuel yang grafisnya lebih bagus dari seri pertama

Beberapa judul game PC dengan permainan mirip / setipe dengan True Crime:

  1. True Crime: New York City (sekuel True Crime: Street of L.A.)
  2. Sleeping Dogs (rencananya disebut True Crime: Hongkong, namun Activision menjualnya ke Square Enix, eh malah sukses besar)
  3. Saints Row 2, The Third, dan Saints Row IV 
  4. Wheelman
  5. Scarface: The World is Yours
  6. Grand Theft Auto (GTA) series
  7. Bully: Scolarship Edition (open world di sekolahan)
  8. Just Cause 1 dan 2
  9. Watch Dogs
  10. Enforcer: Police Force Action
  11. Mafia 1 dan 2
  12. The Saboteur
  13. L.A. Noire
  14. Assassin's Creed series (True Crime ala pedang-pedangan)
  15. The Godfather 1 dan 2
  16. Boiling Point: Road To Hell (FPS ala True Crime)
  17. Mercenaries 2: World In Flames
  18. Gun (True Crime ala Cowboy)
  19. Driver San Fransisco
  20. Red Faction: Guirella
  21. Deadly Premonition

Official Trailer True Crime Stree of L.A.


Spesifikasi PC minimum untuk memainkan True Crime Street of LA:
Minimum System Requirements
OS: Windows 98/ME/2000/XP
Processor: 800 MHz
Memory: 128 MB
Hard Drive: 3.1 GB Free
Video Memory: 32 MB
Sound Card: DirectX 9.0 Compatible
DirectX: 9.0
Keyboard & Mouse
Game pad STRONGLY Recommended

Artikel Terkait

Previous
Next Post »