Review Unreal Tournament 3, Salah Satu Pelopor Game FPS Modern

5:05 AM
Genre: FPS, Tanggal Rilis: November 2007, Developer: Epic Games, Publisher: Midway Games, Mode: Single-player dan multiplayer
Review Unreal Tournament 3, Salah Satu Pelopor Game FPS Modern

Unreal Tournament merupakan seri game PC yang sangat terkenal di belantara game dunia. Game ini bisa dikatakan sebagai salah satu pelopor game aksi First Person Shooter modern dengan kontribusi besarnyadi bidang revolusi engine game. Sebagai penggerak dari game, engine game merupakan jantung dari semua game yang pernah ada dan engine Unreal merupakan engine yang paling banyak digunakan dalam game 3D seperti Splinter Cell , Rainbow Six, dan Brother in Arms. Selain sumbangannya di bidang engine game, Unreal Tournament juga melambangkan game aksi shooter yang bergerak dengan cepat dan seru dimainkan. 
Review Unreal Tournament 3, Salah Satu Pelopor Game FPS Modern

Permainan yang ditawarkan dalam Unreal Tournament 3 tidak jauh berbeda dengan seri sebelumnya, yaitu Unreal Tournament 2004. Beberapa perubahan kecil memang terlihat, seperti adanya mode game baru, senjata baru, dan yang terpenting adalah digunakannya engine Unreal 3 yang mampu menghasilkan game dengan kualitas tinggi dalam hal tampilan dan pergerakan 3D.

Mode permainan yang dapat sobat gamer temui dalam game ini terdiri dari enam jenis ditambah mode campaign yang menawarkan cerita menarik. Cerita yang dibawakannya pun berbeda dengan Unreal Tournament sebelumnya (biasanya selalu membawa tema turnamen melawan musuh dari planet lain). Pada game ini, Anda adalah kelompok tentara yang mengejar biang keladi penyerangan di koloni Anda. Walau permainan masih terasa seperti game sebelumnya, adanya cerita yang baru sedikit menyegarkan tema game ini.
Review Unreal Tournament 3, Salah Satu Pelopor Game FPS Modern

Beberapa mode permainan selain campaign masih sama seperti game sebelumnya, seperti Deathmatch, Capture The Flag(CTF), dan Team Deathmatch. Tambahan baru dalam mode permainan ini adalah Vehicle CTF dan Duel, Vehicle CTF pada dasarnya sama  seperti CTF biasa, yaitu bertujuan untuk merebut bendera lawan dari markasnya dan membawanya ke markas Anda. Bedanya, pada mode ini Anda dapat menggunakan beragam kendaraan  karena peta permainan yang cukup besar. Sedangkan mode Duel menawarkan permainan satu lawan satu sementara pemain lain menonton jalannya pertandingan.
Review Unreal Tournament 3, Salah Satu Pelopor Game FPS Modern

Mode terakhir adalah Warfare, Anda akan bermain dalam tim melawan tim musuh dan tujuan dari mode ini adalah menghancurkan Power Core yang berada di markas masing-masing tim. Untuk dapat menghancurkannya, Anda harus menghancurkan dan merebut terlebih dahulu beberapa poin (disebut Node) yang akan menghubungkan mematikan pelindung pada markas musuh. Setelah semua poin tersebut terebut, barulah sobat gamer dapat mulai menghancurkan Power Node musuh.

Beberapa kendaraan, senjata, dan unit baru juga muncul dalam game ini. Kendaraan besar seperti Walker yang menjulang tinggi tentunya akan membuat nyali Anda ciut ketika pertama kali bertemu dengannya. Anda juga dapat menggunakan sebuah alat baru yang berupa skate board terbang dalam mode Warfare dan Vehicle CTF. Feature baru ini tentunya akan mempercepat langkah Anda menuju poin yang ingin dilindungi. Sebuah feature lain yang cukup unik dan menarik adalah kemampuan untuk pura-pura mati. Hal ini tentunya akan membuka peluang baru dalam taktik permainan.
Review Unreal Tournament 3, Salah Satu Pelopor Game FPS Modern

Karakter yang sobat gunakan dalam permainan selain campaign dapat diatur bentuknya. Anda dapat memilih bangsa yang digunakan seperti manusia atau Necris, kemudian mengubah tampilannya dengan memilih pakaian baru.

Tampilan grafis dan tata suara dalam game ini masih mempertahankan ciri khas Unreal Tournament, seperti suara khas "Dominating" dan "Godlike!" ketika Anda banyak membunuh. Kualitas tampilannya yang tinggi pastinya menjadi tantangan terberat untuk pengguna PC dengan spesifikasi menengah ke bawah (pada waktu itu hehe).
Review Unreal Tournament 3, Salah Satu Pelopor Game FPS Modern
antrian panjang sanjungan dan pujian untuk game ini
Persyaratan PC Minimal Untuk Unreal Tournament 3:
Windows XP SP2 or Windows Vista
2.0+ GHZ Single Core Processor
512 Mbytes of System RAM
NVIDIA 6200+ or ATI Radeon 9600+ Video Card
8 GB of Free Hard Drive Space

Artikel Terkait

Previous
Next Post »